KHARYA BHAKTI KORAMIL 19/WANGON

Anggota Koramil 19/Wangon Kodim 0701/Banyumas bersama warga Desa Wangon Kec. Wangon melaksanakan karya bhakti pembersihan sungai Ciberem Kec. Wangon Kab. Banyumas. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Hari Bhakti PU yang Ke-72 yang diikuti 200 orang. Minggu (03/12/2017)
Kegiatan tersebut juga ditujukan untuk menjaga kebersihan lingkungan sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat Desa Wangon, untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan menggalakkan gotong royong membersihkan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan
Dalam kegiatan tersebut Koramil 19/Wangon bersama-sama Muspika Wangon, Kepala Desa Wangon, Karang Taruna serta warga Desa Wangon  melaksanakan pembersihan secara bergotong royong.
“Sasaran Karya Bhakti adalah membersihkan sungai Ciberem dan bambu/kayu yang melintang dan mengganggu aliran sungai Ciberem juga sampah-sampah yang ada di sungai Ciberem Kec. Wangon dalam rangka Hari Bhakti PU yang Ke-72 dan pencanangan Gerakan Restorasi Sungai Indonesia (GRSI)
"Ini merupakan rangkaian kegiatan karya bhakti Kodim 0701/Banyumas, yang sudah menjadi agenda dan sebagai bentuk motivasi gerakan sadar lingkungan untuk menciptakan kawasan lingkungan yang bersih, rapi, dan aman sehingga nantinya dapat meminimalisir bencana banjir pada musim hujan," ungkap Danramil 19/Wangon Kapten Inf Sardiman.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerjasama dalam kegiatan tersebut. Dirinya mengharapakan agar masyarakat terus menjaga kebersihan lingkungan dengan menggalakkan gotong royong, minimal satu bulan sekali agar kebersihan lingkungan dan saluran air tetap terjaga.
"Nantinya masyarakat harus bisa menjaga kebersihan ini secara ruti dilakukan minimal sebulan sekali untuk secara bergotong royong membersihkan semua saluran dan sungai yang ada di lingkungan sekitar kita," harap Danramil disela kegiatan karya bhakti. (Koramil 19/Wangon)

0 komentar: