KUNJUNGAN DANRAMIL 11/KEMRANJEN KE RUMAH MBAH TASEM
01:23
By
Pendim0701
Berita Satuan
0
komentar
Pada
hari Selasa tgl 18 September 2018 pukul 13.00 WIB, Danramil 11/Kemranjen Kapten
Cba Ahmad Mansur bersama Forkopimca Kec.
Kemranjen melaksanakan anjangsana ke
tempat Mbah Tasem.
Mbah
Tasem (75), adalah warga Desa Kecila Kecamatan Kemranjen Kabupaten Banyumas
yang sekaran ini harus hidup dengan satu kaki. Kaki kirinya sudah lama hancur
tertabrak kereta saat mengasong di gerbong kereta api.
Ketika
itu Mbah Tasem yang sedang mengasong di gerbong kereta api, terpeleset dan
terjatuh dan terlindas kereta api sehingga kaki kirinya hancur dan harus
diamputasi.
Saat
ini, Mbah Tasem tinggal bersama anaknya yang bernama Ibu Tasiyah ( 65 tahun)
d.a Desa Kecila RT. 05 RW. 02 Kec. Kemranjen Kab. Banyumas. Kegiatan Kunjungan
di akhiri dengan memberikan sembako dan bantuan untuk kebutuhan sehari hari
Mbah Tasem. (Koramil 11/Kemranjen)
0 komentar: