BABINSA HADIRI RAKOR PENANGANAN SAMPAH

Purwokerto Selatan - Persoalan sampah masih terus terjadi di Kabupaten Banyumas. Sejumlah wilayah menolak limpahan sampah. Bermula dari warga Kaliori. Mereka menolak sampah dibawa TPA Kaliori karena dianggap berdampak terhadap kerusakan pengolahan limbah.
 Penolakan kembali terjadi di TPA Tipar. Warga setempat hanya mau menampung sampah dari Kecamatan Ajibarang dan Wangon. Mendapat respon penolakan tersebut, Pemkab berinisiatif membawa ke Gunungtugel. Namun penolakan juga terjadi oleh warga Karangklesem. Sampai saat ini, Pemkab masih kesulitan mengelola sampah tersebut.
Menyikapi permasalahan sampah tersebut, Kelurahan Karang;ewas Lor mengadakan rapat koordinasi untuk membahas penanganan sampah. Hadir dalam acara tersebut Kepala kelurahan Karang lewas lor (Rianto, S.Sos), Kasi trantib Kelurahan Karang lewas Lor ( R Gatot Testijono), Ketua LPMK (Ir Hariyanto), Babinsa Kelurahan Karang lewas Lor (Serda  Zaenal), Babinkamtibmas Kelurahan Karang lewas Lor (Aipda Honor) dan Tokoh masyarakat Kelurahan Karang lewas Lor serta para penarik sampah.
Dari hasil rakor dihasilkan keputusan, antara lain :
1.      Penguatan lembaga bidang sampah
2.      Semua sampah harus di bungkus dahulu sblm di angkut penarik sampah
3.      Di harapkan kepada penarik sampah agar jangan memilah milah sampah,  karena sampah akan di pilah-pilah oleh KSM
4.      Para penarik sampah akan di berikan honor dari KSM itu sendiri.
5.      Alat mesin pengelola sampah yang sudah ada akan di perbaiki secara maksimal.

0 komentar: