BABINSA TIPARKIDUL DAMPINGI TIM MEDIS PUSKESMAS LAKUKAN TRACKING
Banyumas - Tim
Medis Puskesmas Ajibarang 1 kec. Ajibarang Kab. Banyumas melakukan Tracing
Contact COVID-19 ke rumah warga dengan didampingi Bintara Pembina Desa
(Babinsa) Desa Tiparkidul Serka Suharto dan Bhabinkamtibmas Aiptu Wasis. Selain
itu tim dari Tim medis Puskesmas juga mendampingi saat melacak kontak erat atau
tracing contact dari warga yang terkonfirmasi positif virus Corona. Peran itu
diemban para Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Rabu (24/3/2021)
Babinsa Serka
Suharto juga berharap kepada keluarga yang terkonfirmasi Covid- 19 selalu
menerapkan protokol kesehatan dan menjaga imun tubuh, kemudian keluarga yang
terkonfirmasi Covid- 19 di arahkan untuk melakukan Swab di Puskesmas Ajibarang”,
harapnya.
Tracing
contact menjadi hal wajib bagi Satgas Penanggulangan COVID-19 dalam rangka
memutus mata rantai penularan virus Corona. Selama ini, tim dari puskesmas
menjadi ujung tombak Dinas Kesehatan Banyumas untuk melacak daftar nama yang
pernah menjalin kontak erat dengan warga yang terkonfirmasi positif Corona.
Koramil
bersinergi dengan Polsek, Kecamatan dan Dinas Kesehatan Kab. Banyumas untuk
selalu monitor perkembangan warga dan keluarganya yang terkonfirmasi Covid-19.
(pen)

0 komentar: